Detik Detik Sultan Abdül Hamid II Sultan ke 34 Utsmaniyah Dikudeta

Sang Sultan pun juga menjaga keberagaman di wilayah Utsmaniyah. Kebebasan beragama dijaga. “Di bawah Kekhilafahan kita, siapapun bebas beraktivitas..

Detik Detik Sultan Abdül Hamid II Sultan ke 34 Utsmaniyah Dikudeta | Abdül Hamid II adalah Sultan ke 34 Utsmaniyah yang berkuasa sejak 31 Agustus 1876 hingga 27 April 1909 M. Ketika naik takhta ia seakan-akan membawa angin segar bagi Kekhalifahan Utsmaniyah yang sedang dalam masa kritis dan kuatnya pengaruh barat.  

Banyak pembangunan yang dilakukan seperti perbaikan infrastruktur, sistem pendidikan, pembangunan rel kereta Hijaz yang menghubungkan Makkah dan Madinah, serta membantu meringankan beban utang luar negeri Utsmani yang berlangsung sejak 1881 M.  

Tidaknya itu, ia juga memiliki ide untuk mempersatukan Umat Islam yang kala itu mulai terpecah belah dengan Kebijakan PAN-Islamisme nya.  

Sang Sultan pun juga menjaga keberagaman di wilayah Utsmaniyah. Kebebasan beragama dijaga. “Di bawah Kekhilafahan kita, siapapun bebas beraktivitas  di masjid manapun, dan gereja terbesar pun ada bagi siapa saja," ucapnya.  

Namun, kepemimpinannya yang berlangsung selama 33 tahun lamanya ini, harus berakhir setelah beliau dikudeta pada 27 April 1909 M. Kudeta ini tak terlepas dari pengkhianatan para Menterinya, juga Konspirasi Barat dan Yahudi juga Zionist yang bersatu, serta organisasi pemuda Utsmani yang pemikirannya telah dipengaruhi oleh barat “Young Turk” dan masih banyak sebab-sebab lainnya.



Mau support lewat mana?

Terbantu dengan artikel ini? Ayo balas dengan Support Kami. Tekan tombol merah!

Posting Komentar

© ARMAILA.com. All rights reserved. Developed by Saifullah.id